- Semua Admin harus berpegang teguh pada (QS. 16:125)”Serulah (manusia) kepada jalan TuhanMu dengan hikmah dan pengajaran yang baik, dan berdebatlah dengan mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya TuhanMu, Dialah yang lebih mengetahui siapa yang sesat dari jalanNya dan Dialah yang lebih mengetahui siapa yang mendapat petunjuk” (An-Nahl:125)
- Admin juga harus berpegang pada (QS. 29:69) “Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, Kami akan tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan, sungguh Allah beserta orang-orang yang berbuat baik” (QS. Al-Ankabut:69)
- Menjadikan (QS. 42:23) sebagai pedoman “Itulah karunia yang diberitahukan Allah untuk menggembirakan hamba-hambaNya yang beriman dan mengerjakan kebajikan. Katakanlah (muhammad),’Aku tidak meminta kepadamu sesuatu imbalan atas seruanku, kecuali kasih sayang dalam kekeluargaan’. Dan barang siapa mengerjakan kebaikan, maka akan kami tambahkan kebaikan baginya. Sungguh Allah Maha Pengampun, Maha Mensyukuri” (QS. Asy Syura:23)
- Selalu yakin bahwa Allah akan memberikan petunjuk (QS. 26:62) “Dia (Musa) menjawab ‘Sekali-sekali tidak akan (tersusul);Sesungguhnya Tuhanku bersamaku'” (QS. Ass-Syu’ara:62)